Selamat Datang di SIMONEV-SOP

Sistem Informasi Konsultasi, Monitoring & Evaluasi SOP Pemerintah Kabupaten Badung

SIMONEV-SOP

Sistem Informasi Konsultasi, Monitoring & Evaluasi SOP Pemerintah Kabupaten Badung

SIMONEV-SOP adalah platform digital resmi Bagian Organisasi Pemerintah Kabupaten Badung yang dirancang untuk memfasilitasi pelaksanaan konsultasi, monitoring, dan evaluasi Standar Operasional Prosedur (SOP) di seluruh perangkat daerah. SIMONEV-SOP dapat membantu perangkat daerah dalam menyusun, meninjau, dan mengevaluasi SOP dengan lebih efisien, serta dapat menyediakan ruang komunikasi interaktif antara perangkat daerah dengan Bagian Organisasi. Hal ini memastikan setiap SOP yang disusun sesuai dengan standar, mudah diimplementasikan, serta mendukung pelayanan publik yang cepat dan tepat.

Jelajahi Sistem

Konsultasi SOP

Memfasilitasi perangkat daerah untuk mendapatkan pendampingan dalam penyusunan maupun perbaikan SOP. Konsultasi dapat dilakukan secara digital melalui sistem maupun dengan datang langsung ke kantor Bagian Organisasi. Melalui konsultasi ini, perangkat daerah dapat menyampaikan rancangan SOP, memperoleh masukan, serta mendapatkan arahan penyempurnaan secara efektif.

Pelajari Lebih Lanjut

Monitoring & Evaluasi SOP

Proses monitoring pelaksanaan SOP di perangkat daerah dilakukan secara terpusat dan transparan. Fitur ini membantu mengawasi sejauh mana SOP dijalankan sesuai ketentuan dan menjadi dasar perbaikan berkelanjutan.

Fitur Evaluasi SOP memudahkan perangkat daerah menilai efektivitas SOP yang diterapkan. Hasil evaluasi menjadi acuan dalam peningkatan kualitas prosedur kerja, sehingga mendukung terciptanya pelayanan publik yang lebih efisien dan akuntabel.

Pelajari Lebih Lanjut